TNI-Polri Bersinergi Bersihkan Fasilitas Umum di Kabupaten Ende

TNI-Polri Bersinergi Bersihkan Fasilitas Umum di Kabupaten Ende
Anggota TNI-Polri Polres Ende bersinergi bersihkan fasilitas umum

TribrataNewsEnde.Com - Puluhan Anggota TNI-Polri yang tersprint dalam kegiatan Karya Bakti Pembersihan fasilitas umum dan Penanaman Pohon Serentak bersama bersinergi dalam bersihkan pasar Potulando, Jumat (8/12/2023) Pukul 07.00 Wita. 

Sebelum melaksanakan pembersihan dilaksanakan apel pagi yang dimpimpin oleh dandim 1602 Ende Letkol Kav. I Nengah Pendi R.,ST serta pengecekkan masing-masing anggota dihadiri oleh Kasat Tahti Polres Ende Ipda Adam Salman sebagai (perwira Koordinasi anggota Polres Ende), Perwira kodim 1602 Ende, Danki senapan C Kompi Ende, Camat Ende Tengah, Kepala Pelindo, Anggota kodim 1602 Ende, Anggota Kompi Senapan C Ende, anggota Polres Ende, Lurah Potulando dan perangkat Masyarakat Rw/Rw serta masyarakat setempat.

Setelah melaksanalan Apel pagi Anggota di bagi dan di Ploting di beberapa tempat yakni Pasar Potulando, Walisongo, dan pantai bitabits untuk melaksanakan pembersihan bersama masyarakat di 3(tiga) tempat tersebut.

Kasat Tahti Polres Ende Ipda Adam Salman sebagai pakor Polres Ende yang mengikuti kegiatan bersama anggota mengatakan Kita Polres Ende ambil bagian dalam kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi terjadinya banjir di lingkungan padat penduduk dan meminimalisir terjadinya penyebaran wabah penyakit yang di sebabkan oleh sampah serta mengurangi polusi udara dan menghijaukan bumi demi kelangsungan hidup dengan cara menanam pohon. Ucapnya.

"Kegiatan karya bakti TNI-Polri disamping juga kita bersilaturahmi dengan bergotong royong serta mempererat sinergi antara TNI-Polri dan instansi terkait serta masyarakat setempat, disamping itu karya bakti ini dapat memberikan rasa aman dan nyaman khusus bagi para pedagang di pasar". Ucapnya.

Kegiatan karya bakti serentak selesai Pukul 10.00 wita dengan lancar dan aman. (HumasPolresEnde)