Pastikan Acara Berjalan Khidmat dan Lancar, Polsek Wewaria Amankan Misa Perdana Konselebran Perayaan Ekaristi Imam Baru di Desa Mautenda

Pastikan Acara Berjalan Khidmat dan Lancar, Polsek Wewaria Amankan Misa Perdana Konselebran Perayaan Ekaristi Imam Baru di Desa Mautenda

TribrataNewsEnde.Com – Lapangan Bola Kaki Dusun Aegana Desa Mautenda Kecamatan Wewaria Kabupaten Ende dipadati ribuan umat Katolik pada Jumat (21/11/2025) Pukul 09.00 Wita. 

Sekitar 2.500 umat tumpah ruah untuk menghadiri Misa Perdana Konselebran Perayaan Ekaristi Imam Baru, RP. Adrianus Sura, MGL., ​Misa syukur ini dipimpin langsung oleh Imam Baru RP. Adrianus Sura, MGL, dan para imam konselebran, mengangkat tema penuh semangat "Segala Perkara Dapat Ku Tanggung di Dalam Dia Yang Memberi Kekuatan Kepadaku (Filipi 4:13).

​Acara sakral yang dimulai pukul 09.00 Wita ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Camat Wewaria, Pimpinan Biarawan Ordo MGL, para Pastor Paroki, Kepala Desa, serta tokoh adat dan masyarakat setempat yang menunjukkan dukungan penuh komunitas terhadap tahbisan ini.

​Untuk memastikan kekhidmatan dan kelancaran acara, personel Polsek Wewaria dikerahkan untuk melakukan pengamanan. Dipimpin langsung oleh Kapolsek Wewaria Iptu Dantje Dima pengamanan berlangsung ketat dan terorganisir.

​Kapolsek Iptu Dantje Dima menyatakan bahwa kehadiran personel bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada ribuan umat yang hadir.

 "Kami memastikan seluruh rangkaian kegiatan dari awal hingga akhir berjalan tanpa kendala," ujarnya.

Pengamanan ketat kami lakukan untuk memastikan kelancaran dan kekhidmatan seluruh rangkaian acara, Tentunya keberhasilan pengamanan ini memastikan masyarakat dapat beribadah dan merayakan momen bersejarah ini dengan tenang dan penuh sukacita, tanpa gangguan sedikit pun. Kehadiran ribuan umat ini sekaligus menjadi penanda dukungan besar komunitas terhadap pelayanan imamat baru RP. Adrianus Sura, MGL. Tambahnya.

​Misa Perdana yang penuh sukacita ini berakhir pada pukul 12.30 Wita berjalan dengan aman dan kondusif. Keberhasilan acara ini merupakan hasil sinergi antara panitia, umat, dan aparat keamanan.(HumasPolresEnde).